Lidah Pecah-Pecah: Pertanda Apa?

Lidah Pecah-Pecah: Pertanda Apa?

Kesehatan 199

Lidah pecah-pecah (fissured tongue) merupakan suatu kondisi yang ditandai dengan lidah terpecah, terlihat seperti robek atau berkerut. Mayoritas kasusnya tidak berbahaya dan hanya satu dari beberapa variasi penampilan lidah. Lidah pecah ini dapat muncul sejak lahir, tetapi juga bisa berkembang seiring berjalannya waktu. 

Shop with Me

LegoriS
IDR 35.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Bitzen Topi Wanita Star Summer Hat Korean Fashion Knit Visor Sports Baseball Cap Topi Olahraga Rajut Katun
IDR 20.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Kemeja salur pria dan wanita lengan panjang up to big size atasan pria kemeja garis kerah chiang'i
IDR 135.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Toples Kaca Penyimpanan Makanan Bamboo Cover - YS-7061
IDR 61.600
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Gejala

Gejala paling menonjol adalah perubahan penampilan lidah, yaitu terpecah-pecah, memiliki lekukan atau celah, terutama di bagian tengah lidah. Biasanya, celah tersebut terbentuk mulai dari bagian belakang mulut ke arah depan. Selain itu, ada pula celah-celah kecil lain di bagian samping dan depan lidah. 

Sekali lagi, lidah pecah tergolong aman, asalkan tidak diiringi dengan gejala lain. Hal yang harus diperhatikan ketika kondisi ini terjadi adalah tingkat kerajinan untuk membersihkan retakan-retakan tersebut.  Namun, ada beberapa orang dengan kondisi genetik tertentu yang lebih rentan mengalaminya, seperti:

  • Down’s syndrome

  • Melkersson-Rosenthal syndrome

  • Coffin-Lowry syndrome

  • Pierre Robin syndrome

  • Sjögren's syndrome

Pada kasus yang lebih jarang terjadi, lidah pecah-pecah dikaitkan dengan kondisi tertentu lain, seperti defisiensi vitamin, malnutrisi, psoriasis, serta granulomatosis orofacial (menyebabkan bibir, mulut, dan area di sekitar mulut membengkak). Namun tentunya, akan ada tanda-tanda lain yang dialami dan dirasakan.

Penyebab Lidah Pecah-Pecah

Tidak diketahui secara pasti mengapa lidah bisa menjadi pecah-pecah. Hal ini karena pada kebanyakan orang itu hanyalah variasi tampilan lidah, bahkan lebih sering terjadi pada orang yang sehat dan justru dapat muncul tiba-tiba seiring bertambahnya usia. Namun di sisi lain, beberapa peneliti telah mengemukakan bahwa lidah pecah-pecah juga dipengaruhi oleh genetik. Seseorang cenderung memiliki lidah pecah-pecah jika orang tua atau anggota keluarganya mengalami hal serupa.

Ada pula beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa lidah pecah-pecah berhubungan dengan 2 kondisi kesehatan yang mendasarinya, yaitu tekanan darah tinggi (hipertensi) dan diabetes. Meskipun begitu, asosiasi pastinya belum terlihat jelas, sehingga masih dibutuhkan penelitian-penelitian lanjutan untuk mendukung kebenaran hasilnya.

Cara Mengatasi

Dikarenakan lidah pecah-pecah umumnya bukan merupakan pertanda masalah serius, maka kondisi ini sering kali tidak memerlukan diagnosis bahkan pengobatan, sehingga sebenarnya tidak perlu diperbaiki. Namun, jika keadaannya disertai dengan gejala lain, seperti bau mulut, rasa terbakar di lidah, atau kesulitan mengunyah menelan, segeralah periksakan ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat.

Periksa ke dokter jika disertai dengan gejala bau mulut, rasa terbakar, atau sulit mengunyah

Pastikan Kebersihan Mulut Terjaga

Orang dengan lidah pecah-pecah bisa saja mengalami bau mulut, penumpukan plak, atau masalah kesehatan mulut lainnya. Maka dari itu, demi menghindari kejadian seperti ini, rajin-rajinlah membersihkan mulut, termasuk menyikat lidah secara menyeluruh untuk menghilangkan sisa-sisa makanan dan membersihkannya. Hal ini karena makanan atau kotoran lain dapat tersangkut dan menempel di celah-celahnya.

Pastikan untuk selalu menjaga kebersihan mulut

Jadi, mayoritas kasus lidah pecah-pecah bukanlah pertanda sebuah masalah serius. Kondisi ini justru seringkali dianggap sebagai variasi tampilan lidah. Penampilan lidah yang seperti ini tidak berbahaya, asalkan tidak diiringi dengan gejala lainnya. Jika Ladies punya lidah pecah-pecah, pastikan untuk menerapkan kebersihan mulut dan gigi secara tepat ya! Punya pertanyaan lain terkait kesehatan mulut dan gigi? Yuk manfaatkan konsultasi online Newfemme aja!

Yuk, Download aplikasi Newfemme sekarang untuk mendapatkan tips dan info menarik lainnya!