Apa sih Wisdom Teeth itu?

Apa sih Wisdom Teeth itu?

Kesehatan 577

Wisdom teeth alias gigi bungsu atau geraham ketiga merupakan gigi terakhir yang akan tumbuh saat dewasa, sekitar usia 17-25 tahun dan terletak di bagian paling belakang mulut. Meskipun begitu, ada juga orang tidak akan pernah memilikinya selama hidup.

Shop with Me

Serum The Ultimate Brightening Glowing NSY / Anti Acne / Anti Aging / Dark Spot Serum Terbaik Masa Kini Mencerahkan Wajah, Menghilangkan Flek, Mengkenyalkan Kulit, Menyamarkan Noda Bekas Jerawat, Memutihkan Wajah, Anti iritasi dan Dapat Digunakan 14 Thn
IDR 59.900
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Bluye
IDR 29.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
O'Sweet Singapore | Ginger Hair Fall | Shampoo Anti Rontok Shampoo | Hair Tonic | Mempercepat Pertumbuhan Rambut
IDR 1.260.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel SPF 30 PA +++ 40 ml
IDR 35.500
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Jika si geraham ketiga ini sedang tumbuh, seseorang umumnya akan mengalami beberapa gejala, yaitu:

  • Pembengkakan gusi di bagian belakang

  • Nyeri rahang atau tekan

  • Nyeri wajah akibat saraf tertekan

  • Muncul penampakan bagian putih di belakang geraham terakhir. 

Cara Menjaga Kesehatan Gigi Bungsu

Seorang dokter gigi akan selalu melakukan pemeriksaan rutin pada gigi bungsu untuk memastikan kesehatan dan kerapian pertumbuhannya. Namun, selain mengunjungi dentist, seseorang sudah sepatutnya menjaga kesehatan gigi secara mandiri di rumah. Caranya tidak sulit dan mahal, lho.

Berikut beberapa tips untuk menjaga wisdom teeth:

  • Sikat gigi minimal dua kali sehari (pastikan menyikat gigi hingga ke bagian yang sulit dijangkau)

  • Gunakan dental floss sekali sehari untuk membersihkan sela-sela.

  • Gunakan obat kumur antibakteri untuk mengurangi risiko mulut kering dan pastikan produknya bebas alkohol.

Selain menyikat gigi, disarankan untuk menggunakan benang gigi sekali sehari

Alasan Wisdom Teeth Harus Dicabut

Terkadang, wisdom teeth tidak tumbuh dengan sempurna (miring ke arah luar, ke sudut yang tidak biasa), tumbuh sebagian, atau justru terperangkap di dalam gusi atau rahang. Kondisi ini disebut dengan gigi bungsu impaksi yang pada akhirnya dapat menyebabkan infeksi, berlubang, penyakit gusi, atau masalah kesehatan mulut lainnya.

Tanda-tandanya yaitu:

  • Sakit gusi atau rahang

  • Gusi bengkak dan merah

  • Muncul cairan putih di sekitar geraham

  • Rasa tidak enak di mulut

  • Sulit membuka mulut atau berbicara

  • Kerusakan pada geraham yang berdekatan

  • Nyeri tekan

  • Tidak nyaman

  • Infeksi (bau mulut, sakit telinga, sakit kepala)

  • Gigi berjejal (menumpuk tidak rapi)

  • Kista (gigi tumbuh menjadi kantung berisi tulang di tulang rahang)

Wisdom teeth perlu dicabut ketika mengalami impaksi

Perawatan Impaksi Gigi Bungsu

Perawatan paling umum pada geraham yang sudah impaksi dikenal dengan wisdom teeth removal, yaitu pencabutan dengan sebelumnya diberikan obat penenang (anestesi). Prosedur ini juga dapat dilakukan walaupun gigi bungsu tidak mengalami infeksi. Tujuannya adalah untuk menghindari rasa sakit di kemudian hari akibat adanya potensi merusak atau menggeser gigi lain. 

Siapa saja bisa melakukannya, tetapi mereka yang menjalankan wisdom teeth removal di usia yang lebih muda (belasan sampai 20 tahun) cenderung sembuh lebih baik karena akar dan tulang belum terbentuk sepenuhnya. Setelah dicabut, gigi bungsu tidak perlu diganti karena fungsinya tidak sebanyak gigi lain.

Pemulihan setelah pencabutan ini dapat memakan waktu hingga satu minggu. Demi mencegah terjadinya infeksi setelah operasi, biasanya dokter akan menyarankan untuk menjaga kebersihan lukanya dengan cara berkumur air garam, menghindari rokok, dan mengonsumsi makanan halus agar tidak tersangkut di gusi yang sedang dalam proses penyembuhan.

Jadi, wisdom teeth adalah gigi bungsu atau geraham ketiga yang mulai tumbuh sekitar usia 17-25 tahun. Pencabutan geraham ketiga perlu dijalankan oleh seseorang yang mengalami impaksi gigi bungsu, tetapi mereka yang memiliki gigi bungsu sehat tetap diperbolehkan untuk mencabutnya demi mencegah sakit di kemudian hari. Ladies ada yang punya pengalaman wisdom teeth removal belum? Yuk berbagi cerita!