Makanan Sehat untuk Mencegah Jerawat

Makanan Sehat untuk Mencegah Jerawat

Kesehatan 94

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang ditandai dengan benjolan, biasanya berwarna agak merah. Benjolan ini dapat terbentuk di mana saja di tubuh tetapi paling sering terjadi di wajah, leher, punggung, atau bahu. Jerawat sering kali dipicu oleh perubahan hormonal dalam tubuh. Itu mengapa remaja yang mengalami masa pubertas lebih rentan terkena jerawat. 

Selain menjaga kebersihan wajah dengan baik, salah satu cara untuk mencegah jerawat adalah menerapkan pola makan sehat. Ini alasan mengapa pola makan mampu memengaruhi kondisi kulit kamu. 

Berikut ini makanan pencegah jerawat yang bisa kamu coba:

1. Pepaya

Makanan untuk kulit berjerawat berikutnya adalah pepaya. Buah pepaya mengandung enzim aktif bernama papain.  Ketika kamu memanfaatkan pepaya sebagai masker wajah, enzim papain di dalamnya bekerja sebagai zat eksfoliasi yang mengangkat sel-sel kulit mati, membersihkan pori-pori wajah, menghidrasi kulit, serta mencegah timbulnya jerawat di kemudian hari.

Selain itu, kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan di dalam pepaya membantu meningkatkan elastisitas kulit serta menyamarkan bekas jerawat kamu.

2. Salmon 

Salmon merupakan sumber asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan kulit. Kandungan omega-3 dalam salmon membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari, mengurangi risiko terjadinya kanker, serta membantu menyamarkan noda hitam.

Salmon juga mengandung vitamin, mineral, dan antioksidan yang baik untuk menunjang kesehatan kulit. Antioksidan bisa membantu menangkal radikal bebas dan menetralkan zat racun yang merusak tubuh. 

Secara bersamaan, omega-3 dan antioksidan dalam salmon dapat mengurangi peradangan kulit pemicu jerawat. Karenanya, ikan salmon adalah makanan penyembuh jerawat yang direkomendasikan.

3. Stroberi, Blueberi, dan Rasberi

Buah golongan berry, seperti stroberi, blueberi, dan rasberi bisa kamu konsumsi sebagai makanan penghilang jerawat. Buah-buahan ini mengandung vitamin C.

Vitamin C baik untuk kulit kamu, karena dapat membantu menyamarkan bekas jerawat serta mendukung pembentukan kolagen yang bisa membantu mempercepat penyembuhan jerawat.

4. Labu

Selanjutnya, makanan untuk mencegah jerawat adalah labu. Labu dipenuhi oleh zink dan asam alfa hidroksi yang dapat membantu menghaluskan kulit. Keduanya juga bisa menjaga keseimbangan kadar pH kulit kamu.

Kandungan zink dalam labu membantu mengontrol produksi minyak di kulit sehingga mencegah terjadinya jerawat berlebih di kemudian hari. Kamu bisa menggunakan labu dengan berbagai cara. Labu bisa dikonsumsi langsung atau dibuat jadi masker wajah.

5. Lemon

Kandungan pH yang tinggi dalam buah lemon dapat membantu mengurangi reaksi peradangan dan mengontrol kadar minyak berlebih. Pada gilirannya, lemon bisa mencegah pembentukan jerawat.

Makanan untuk mencegah jerawat ini juga mengandung asam sitrat yang bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Seperti diketahui, sel kulit mati yang dibiarkan menumpuk bisa picu jerawat non-inflamasi seperti blackhead.

6. Ubi

Vitamin A dikenal dapat membantu mengatasi masalah jerawat. Vitamin A dapat memperbaiki skin barrier (lapisan terluar kulit), meredakan peradangan, meratakan warna kulit, serta membersihkan pori-pori kulit agar jerawat tak muncul.

Salah satu sumber vitamin A adalah ubi. Ubi yang direbus maupun dipanggang baik untuk dikonsumsi sebagai makanan penghilang jerawat.

7. Kale

Sama seperti sayuran lainnya, kale juga mengandung antioksidan, vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan kulit. Vitamin C dan antioksidan yang ada di kale membantu meningkatkan produksi kolagen. Dengan begitu penyembuhan jerawat pun semakin cepat.

8. Kacang-Kacangan

Banyak yang mengira makan kacang bisa menyebabkan jerawat. Faktanya, kacang-kacangan, seperti kacang tanah, kacang merah, dan lentil merupakan sumber makanan rendah gula.

Karenanya, mengonsumsi kacang-kacangan bisa membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil dan mencegah munculnya jerawat. Jika kamu tidak punya riwayat alergi dengan golongan kacang-kacangan, cobalah konsumsi kacang-kacangan dengan mencampurnya ke dalam sup atau salad.

Makanan pencegah dan penghilang jerawat di atas dapat membantu meminimalkan kemunculan jerawat. Namun, pada dasarnya, tidak ada makanan tunggal yang benar-benar bisa menyembuhkan jerawat. Diet terbaik untuk mencegah maupun mengatasi jerawat adalah dengan menjalani pola makan sehat bergizi seimbang yaitu mengonsumsi buah-buahan, sayuran segar, sumber protein yang sehat, dan gandum utuh.

Lebih lengkapnya, asupan untuk kulit berjerawat bisa kamu tanyakan langsung kepada dermatolog. Jika kamu punya masalah kulit lainnya, konsultasikan dengan dokter spesialis kulit dan kelamin.

Yuk, download aplikasi Newfemme sekarang untuk mendapatkan tips dan info menarik lainnya!