Makeup Bukber Anti Crack untuk Kulit Kering

Makeup Bukber Anti Crack untuk Kulit Kering

Kecantikan 737

Mengaplikasikan makeup pada kulit kering memang cukup tricky. Pasalnya, kulit yang terlalu kering membuat makeup jadi susah menyatu dengan kulit hingga riasan jadi rentan ‘longsor’ ataupun crack, yaitu kondisi dimana alas makeup seperti foundation atau cushion yang kamu pakai menggumpal atau menampakkan garis-garis halus pada wajah. Tentunya kondisi ini cukup mengganggu kamu kan?

Shop with Me

Botol Minum keren kustom
IDR 65.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Decant MYKONOS Berry Caramel Pancake
IDR 6.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Bitzen Topi Wanita Star Summer Hat Korean Fashion Knit Visor Sports Baseball Cap Topi Olahraga Rajut Katun
IDR 20.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Bola basket
IDR 1.099.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Makeup crack rentan terjadi di area kerutan seperti smile line, area bawah mata ataupun pada pipi. Makanya, mengaplikasikan makeup pada kulit kering punya teknik khusus agar riasan terlihat bagus hasilnya.

Tips makeup anti crack

1. Memakai pelembab

Sebelum memakai makeup, kita perlu mempersiapkan wajah terlebih dahulu dengan menggunakan skincare. Untuk kulit kering, pastikan kulitmu terhidrasi dengan baik. Kulit yang lembab akan membuat makeup yang kamu pakai menjadi lebih menempel. Selain itu, pelembab juga akan menjaga kulit dari beberapa produk makeup yang dapat membuat kulit semakin kering. Kamu bisa sesuaikan dengan kenyamanan dan kebutuhan kulitmu dalam pemilihan tekstur pelembab.

2. Pilih hydrating primer

Terutama untuk kamu yang memiliki kulit sangat kering dan membutuhkan kelembaban ekstra, kamu bisa memakai primer yang memiliki fungsi tambahan dalam melembabkan. Aplikasikan primer sebelum menggunakan makeup. Selain melembabkan, fungsi primer juga dapat mengunci makeup sehingga tampak lebih halus dan juga tahan lama. Pemilihan primer juga dapat menentukan hasil akhir makeup kamu lho! Hydrating primer akan memberikan efek dewy pada looks makeup kamu!

3. Pemilihan foundation

Memilih alas makeup juga cukup penting. Sekarang kita sudah dengan mudah memilih makeup karena sudah banyak klaim yang berbeda-beda. Tinggal sesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan. Untuk kulit kering, lebih baik kamu memilih alas makeup yang mempunyai klaim melembabkan. Atau, kamu bisa pilih memakai foundation yang memiliki tekstur cair. Kalau kamu menyukai formula yang lebih ringan, kamu bisa menggunakan BB cream.

4. Meminimalisir penggunaan bedak

Bukannya tidak boleh, pada kulit kering, pemakaian bedak yang terlalu banyak justru akan membuat tekstur kulit semakin terlihat dan tentu saja tampilan kulit wajahmu tampak semakin kering. Selain itu, penggunaan bedak yang terlalu banyak akan membuat makeup rentan cakey, yaitu kondisi wajah yang terlihat flaky dengan riasan yang tidak tampak menempel pada kulit.

5. Gunakan setting spray

Setting spray juga cukup penting. Pilihlah yang mampu melembabkan juga. Selain itu, setting spray juga akan mengunci makeup agar tahan lama dan tidak mudah geser. Sedikit tips, kamu juga bisa memilih looks yang kamu inginkan dengan penggunaan setting spray yang tepat!

Baca juga :

Mengenal Kandungan Tranexamic Acid dalam Produk Skincare

Nah itu dia beberapa tips supaya makeup kamu tetap bagus meski memiliki kulit kering apalagi selama bulan ramadhan ini kulit wajah cenderung lebih sering kering kan? Semoga membantu ya!