Jerawat adalah salah satu permasalahan kulit wajah yang cukup menjengkelkan penderitanya. Apalagi, tak jarang juga jerawat menimbulkan bekas yang sulit untuk dihilangkan. Mungkin, beberapa orang berhasil meredakan peradangan jerawat namun merasa kesulitan dalam menghilangkan bekasnya.
Bekas jerawat memiliki beberapa jenis, dua diantaranya adalah PIE (Post Inflammatory Erythema) dan PIH (Post Inflammatory Hyperpigmentation). Nah, kalau sampai saat ini bekas jerawat kamu belum kunjung hilang walau sudah memakai berbagai macam cara mungkin kamu salah mengatasinya. Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui perbedaan antara keduanya dan bagaimana cara mengatasinya.
Mengenal bekas jerawat PIE
Bekas jerawat dengan jenis PIE (Post Inflammatory Erythema) memiliki warna kemerahan maupun keunguan biasanya sering ditemukan pada orang yang berkulit terang namun tidak jarang juga dapat terjadi pada orang yang memiliki kulit gelap. Bekas jerawat jenis ini terjadi akibat membesarnya pembuluh darah yang disebabkan inflamasi. Nah inflamasi terjadi akibat paparan sinar matahari, peradangan, kebiasaan memencet jerawat dan penggunaan skincare yang tidak sesuai dengan kondisi kulit wajah.
Cara mengatasi bekas jerawat PIE
Bekas jerawat PIE terjadi akibat membesarnya pembuluh darah. Namun, perlu kamu ketahui bahwa physical maupun chemical exfoliation bukanlah hal yang dianjurkan untuk menghilangkan bekas jerawat jenis ini karena kedua cara tersebut tidak dapat memudarkan pembuluh darah dan berpotensi membuat kulit iritasi.
Cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bekas jerawat kemerahan adalah menggunakan produk skincare yang bersifat soothing dan calming seperti kandungan green tea, grapeseed oil, salicylic acid, dan tea tree oil. Namun, jika cara tersebut telah dilakukan namun bekas jerawat tak kunjung hilang maka kamu bisa melakukan tindakan laser pada kulit wajah.
Baca juga :
Mengenal bekas jerawat PIH
Berbeda dengan PIE, bekas jerawat PIH (Post Inflammatory Hyperpigmentation) memiliki warna cokelat kehitaman yang disebabkan oleh meningkatnya produksi melanin akibat inflamasi dan biasanya terjadi pada orang yang memiliki kulit gelap. Meningkatnya produksi melanin ini lah yang menimbulkan noda hitam pada bekas jerawat jenis PIH.
Cara mengatasi bekas jerawat PIH
Untuk mengatasi bekas jerawat PIH lebih mudah dibandingkan dengan PIE, kamu bisa gunakan skincare yang mengandung pencerah seperti kandungan niacinamide dan alpha arbutin. Selain itu, kamu juga bisa melakukan physical dan chemical exfoliation.
Nah berikut adalah perbedaan antara bekas jerawat PIE (Post Inflammatory Erythema) dan PIH (Post Inflammatory Hyperpigmentation) serta bagaimana cara mengatasinya. Semoga membantu, Ladies!
Fitri Unyuu
01 Mar, 2023 14:25Wah sangat solusi sekali