6 Cara Mencerahkan Selangkangan Hitam

6 Cara Mencerahkan Selangkangan Hitam

Kesehatan 430

1. Minyak Kelapa dan Air Lemon

Campurkan 2-3 sendok minyak kelapa dan 1 sendok teh air lemon. Gosokkan campuran tersebut ke area yang menghitam dan pijat selama 10 menit atau lebih. Setelah selesai, cuci bersih. Vitamin C yang terkandung dalam lemon dapat memudarkan hiperpigmentasi, sementara minyak kelapa bersifat antibakteri, antijamur, dan antimikroba. Semakin murni minyak kepala, maka semakin bagus efeknya terhadap kulit.

Shop with Me

Pomona
IDR 90.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
LegoriS
IDR 35.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Jas Hujan Axio Assio Europe Origina
IDR 250.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Tas Selempang Wanita Inara / Tas Bahu Wanita Kekinian
IDR 32.500
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Campurkan minyak kelapa dengan air lemon untuk cerahkan selangkangan hitam

2. Lidah Buaya

Oleskan gel atau produk lidah buaya ke area selangkangan. Pijat daerah tersebut sampai gel benar-benar terserap oleh kulit, kemudian boleh dibiarkan saja atau dicuci dengan air hangat. Lidah buaya mengandung aloin yang berfungsi untuk mencerahkan dan menenangkan area kulit yang digosok. Aloe vera juga punya kemampuan untuk regenerasi kulit.

3. Sugar Scrub

Campurkan satu sendok gula pasir dengan satu sendok minyak kelapa. Bisa juga dengan air lemon, satu sendok teh gula, dan satu sendok makan madu. Aduk rata lalu gosokkan scrub ke bagian yang menghitam. Lakukan selama satu atau dua menit, lalu bilas. Gula membantu untuk mengelupaskan kulit mati penyebab selangkangan menggelap.

Sugar scrub sudah banyak digunakan untuk mencerahkan kulit hitam

4. Oatmeal Yogurt Scrub

Campurkan oat dan yogurt dalam perbandingan yang sama, bisa juga ditambahkan dengan madu. Pijat dengan lembut kemudian bilas. Oatmeal bertindak sebagai exfoliant yang lebih lembut dari gula sehingga mampu mengangkat sel mati dan mengembalikan tingkat pH kulit, sementara yogurt berfungsi untuk meningkatkan kesehatan kulit.

5. Potato Rub

Iris kentang menjadi beberapa bagian kemudian gosokkan pada area yang gelap selama 10-15 menit. Setelah selesai, bilas dengan air. Kentang mengandung enzim katalase yang dipercaya dapat mencerahkan kulit. Cara ini merupakan prosedur kuno yang sudah dilakukan sejak dahulu. Meskipun begitu, cara ini bukanlah opsi bagi seseorang yang alergi kentang.

6. Baking Soda

Tuangkan baking soda ke dalam bathtub yang sudah terisi setengah dengan air. Berendamlah selama 10-15 menit. Jika tidak punya bathtub, siapkan soda kue dan air dengan perbandingan yang sama, kemudian oleskan ke area selangkangan, biarkan selama minimal 15 menit. Baking soda bersifat sebagai exfoliant, tetapi perlu berhati-hati karena beberapa orang mungkin terlalu sensitif.

Selain cara rumahan ini, sebenarnya selangkangan hitam juga bisa diputihkan dengan menggunakan salep yang dijual bebas tanpa resep (over-the-counter/OTC). Produk tersebut mengandung komponen aktif seperti hydroquinone, retinoid acid, azelaic acid, atau niacinamide. Fungsinya sama yaitu untuk mencerahkan kulit yang gelap.

Jika Ladies punya budget lebih, bisa juga dengan melakukan perawatan laser (tanpa meninggalkan bekas luka), mikrodermabrasi (perawatan eksfoliasi), atau chemical peeling (menggunakan asam dengan konsentrasi yang tinggi untuk menghilangkan sel kulit mati). Yang penting, pastikan ahlinya sudah terpercaya dan fasilitas kliniknya lengkap.

Nah, itu dia 6 cara mencerahkan selangkangan gelap ala rumahan. Caranya sederhana, plus tidak perlu merogoh kantong terlalu dalam. Sudah pernah coba belum nih? Jika cara yang satu tidak berhasil, mungkin bisa coba dengan cara lainnya. Kalau Ladies tertarik dengan artikel kesehatan wanita lainnya, yuk kunjungi website Newfemme atau download aplikasinya ya!