Bolehkan Kita Sering Menggunakan Dry Shampoo?

Bolehkan Kita Sering Menggunakan Dry Shampoo?

Kecantikan 601

Dry shampoo adalah produk yang dapat menyerap minyak dan mempunyai efek seperti sampo biasa tapi tidak perlu dicuci dan dibilas dengan air. Sudah banyak orang yang menggunakan produk ini untuk menghilangkan rambut lepek. Biasanya dry shampoo merupakan produk yang dipakai sebelum melakukan aktivitas tapi tidak ada waktu untuk keramas atau sebagai pertolongan pertama di sela-sela aktivitas seperti nonton konser, berolahraga, atau perjalanan panjang tapi tidak sempat mandi dan keramas.

Shop with Me

Paket body serum & body lotion cloova
IDR 138.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Jas Hujan Axio Assio Europe Origina
IDR 250.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Sandal tali desper 3cm GSL
IDR 35.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Jepitan Rambut Imut
IDR 50.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Penggunaan dry shampoo memang praktis bila dibandingkan jika menggunakan air dan sampo biasa. Tapi jika dipakai dalam frekuensi yang sering, apakah tidak menimbulkan efek samping apapun pada rambut atau kulit kepala?

Cara kerja dry shampoo

Ahli mengungkapkan dry shampoo memang bagus untuk digunakan sesekali. Artinya penggunaannya tidak dapat menggantikan peran keramas menggunakan sampo biasa dan air. Sampo kering memang bertujuan sebagai penyegar rambut daripada membersihkannya. Artinya rambut kamu saat menggunakan dry shampoo tidak benar-benar menjadi bersih.

Hal tersebut karena dry shampoo tidak dapat melembabkan rambut serta kulit kepala dan hanya membantu membuat ‘kering’ sehingga tampilan rambut tidak lepek dan kulit kepala tidak terlihat berminyak. Dry shampoo juga dapat meninggalkan residu di kulit kepala setelah pemakaian. Jadi jika tidak dicuci dengan sampo dan air, residu tadi akan menumpuk dan dapat menutup kulit kepala.

Jika sudah menumpuk seperti itu, resiko mengalami gangguan pada kulit kepala dan rambut juga meningkat seperti ruam kulit kepala, gatal hingga peradangan kulit kepala. Penggunaan dry shampoo tapi setelahnya tidak dibersihkan dengan benar hingga bersih juga dapat memicu ketombe muncul. Ahli juga menyarankan untuk tetap mencuci rambut dengan sampo dan air untuk membersihkan minyak dan kotoran di kepala sebagai rutinitas, bukan dengan dry shampoo. Kalau kamu memiliki kulit kepala dan rambut yang cenderung berminyak disarankan untuk keramas 2-3 kali dalam seminggu. Sementara kamu yang memiliki kulit kepala dan rambut kering perlu mengurangi frekuensinya agar kelembaban alami rambut tidak menghilang.

Baca juga :

Ternyata Pencahayan Penting untuk Hasil Makeup yang Sempurna!

Frekuensi pemakain dry shampoo yang aman

Supaya pemakaian dry shampoo tidak menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan pada kulit kepala dan rambut kamu, para ahli menyarankan untuk tidak lebih dari 2 hari berturut-turut menggunakannya. Berikut tips dan cara menggunakan dry shampoo:

  • Arahkan produk dry shampoo sekitar 6 inci atau 15 cm dari rambut

  • Hindari menyemprotkan dry shampoo ke kulit kepala

  • Sebisa mungkin jangan menyemprotkan dry shampoo pada seluruh bagian kulit kepala dan rambut. Hanya gunakan pada area yang diperlukan dan terlihat (area yang berminyak atau lepek)

  • Sambil menyemprot, gunakan jari atau sisir menyisir rambut sehingga produk terdistribusi dengan baik saat pengaplikasian

Itu dia beberapa fakta dan tips tentang penggunaan dry shampoo. Memang dry shampoo praktis dan aman untuk digunakan sesekali, tapi jangan lupa untuk memperhatikan frekuensi penggunaan dan membersihkan residu setelah pemakaiannya ya!