6 Cara Mengatasi Kaki Pecah-Pecah

6 Cara Mengatasi Kaki Pecah-Pecah

Kesehatan 380

Bagian kaki yang paling sering mengalami pecah-pecah adalah bagian tumit dan itu merupakan hal umum yang dialami oleh banyak orang. Namun, jika dibiarkan begitu saja, celah yang muncul bisa menjadi lebih dalam dan dapat meningkatkan risiko infeksi. Apa alasan kaki bisa pecah-pecah? Simak penjelasan beserta cara mengatasinya dalam artikel ini.

Shop with Me

Bluye
IDR 29.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
AZZURA CUSHION
IDR 90.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Toples Kaca Penyimpanan Makanan Bamboo Cover - YS-7061
IDR 61.600
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Decant MYKONOS Berry Caramel Pancake
IDR 6.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

1. Membatasi Waktu Mandi Hanya 5-10 Menit

Hindari mandi dengan menggunakan air panas, melainkan gunakan air hangat. Mandi dengan waktu yang lebih lama menyebabkan risiko kulit menjadi kering lebih tinggi, dan risiko kulit pecah-pecah meningkat. Oleh karena itu, batasi waktu mandi hingga 5-10 menit saja. 

Hindari mandi terlalu lama

2. Gunakan Pembersih yang Lembut dan Bebas Pewangi

Pilihlah sabun atau pembersih yang lembut dan tidak mengandung tambahan ekstra pewangi karena kandungannya dapat membuat kulit menjadi lebih kering dan sensitif. Setelah mandi, hindari mengeringkan kaki dengan asal-asal, tetapi keringkan menggunakan handuk dengan cara menepuknya secara perlahan-lahan dan lembut.

3. Oleskan Pelembab 5 Menit Setelah Mandi

Beberapa pelembang mengandung zat pelembut kulit, seperti urea, asam salisilat, atau asam hidroksi. Kandungan tersebut akan membantu untuk mengangkat sel kulit mati, tetapi terkadang bisa menyebabkan kulit sedikit perih dan iritasi. Gunakanlah pelembab yang hanya mengandung 10-25% kandungan tersebut saat kulit masih lembab (5 menit setelah mandi) atau kapan pun tumit mulai terasa kering.

4. Aplikasikan Petroleum Jelly Sebelum Tidur

Untuk melembabkan tumit kaki saat tidur, aplikasikan pelembab oklusif, salah satunya adalah petroleum jelly. Pelembab tersebut akan mencegah kelembapan menguap dari lapisan terluar kulit. Jika ingin, lanjutkan dengan penggunaan kaus kaki yang terbuat dari katun 100% karena dapat menjaga kelembapan, mencegah sprei ternodai, dan memberikan kesempatan bagi kulit tumit untuk bernapas. 

Oleskan pelembab seperti petroleum jelly

5. Lindungi Tumit

Pada siang hari, gunakan perban cair (liquid bandage), gel, atau semprotan pada retakan di tumit untuk menghindari luka serta mencegah retakan lebih banyak. Perban cair berfungsi sebagai pelindung karena dapat membantu mengurangi rasa sakit, mempercepat penyembuhan, dan mencegah kuman atau kotoran masuk ke dalam kulit.

6. Gunakan Sepatu yang Tepat

Hindari memakai sepatu dengan model hak terbuka, seperti sandal jepit atau sandal selop, sepatu yang sudah usang, atau sepatu yang ukurannya tidak pas. Solusinya adalah menggunakan sepatu tertutup atau boots dengan bantalan yang empuk sehingga tumit yang pecah-pecah bisa sembuh lebih cepat dan retakannya tidak semakin banyak. 

Sederhananya, tumit pecah-pecah disebabkan oleh kondisi kulit kaki yang kering. Kaki merupakan tempat bertumpunya seseorang dengan berat tertentu, menyebabkan kaki mendapat tekanan setiap harinya. Jika kulit tersebut kurang lembab, kulit berubah menjadi kaku dan kurang elastis, sehingga jadi mudah pecah-pecah. 

Penyebab lain adalah karena berdiri terlalu lama (terutama di lantai yang keras), kegemukan, memakai sepatu model terbuka, sepatu tidak pas (menyebabkan gesekan di tumit), memiliki cara berjalan yang buruk, dan cuaca dingin. Ada pula kondisi yang menyebabkan seseorang lebih gampang mengalami kulit kering seperti diabetes, psoriasis, eksim,  kaki atlet, kaki rata, infeksi jamur, atau taji tumit.

Itulah 6 cara mengatasi kaki pecah-pecah, mulai dari menghindari mandi terlalu lama, gunakan sabun yang lembut, oleskan petroleum jelly sebelum tidur, lindungi tumit dengan menggunakan perban cair, serta pakai sepatu yang tepat. Jika kaki berada dalam kondisi pecah-pecah yang terlihat wajar, maka atasilah dengan cara tersebut dengan rutin. Baca artikel menarik lainnya dari Newfemme yuk!