Enak Tapi Takut, Balada Doyan Timun

Enak Tapi Takut, Balada Doyan Timun

Kesehatan 398

Suka lalapan gak? Atau kalau beli ayam geprek, suka minta banyakin timun? Favorit kamu di rujak dan asinan itu timun juga? Timun emang enak banget dijadiin temen makan atau lalapan. Tambah sambel? Duh… bisa 3 buah sendirian tuh, hihihi. Tapi pasti kamu gak asing dong, ada yang bilang katanya makan banyak mentimun gak baik untuk perempuan soalnya bikin keputihan. Kalau udah diwanti-wanti gitu, jadi ragu deh makan timun.

Shop with Me

Handuk Grosir Murah Berkualitas (Ukuran 70x140)
IDR 85.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Jas Hujan Axio Assio Europe Origina
IDR 250.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Zinc Zink Capsule Tiens Original Suplemen Vitamin Penambah Nafsu Makan Anak Peninggi Penggemuk Badan Dewasa Anak Kecerdasan Otak Permanen ampuh Obat herbal Alami Termurah Isi 60 Kapsul
IDR 152.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Botol Minum keren kustom
IDR 65.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Sampai sekarang, belum ada penelitian atau studi yang mengatakan kalau timun bisa menjadi penyebab keputihan pada wanita. Keputihan adalah reaksi alami yang terjadi pada tubuh perempuan. Lendir keputihan tersebut bertugas untuk membersihkan serta melindungi vagina dari iritasi dan infeksi. Kemudian cairan yang keluar dari vagina dapat bertambah banyak saat wanita sedang menggunakan alat kontrasepsi, dalam masa kehamilan atau ketika organ sedang ovulasi.

Timun sendiri mempunyai banyak manfaat yang banyak. Mencegah dehidrasi, menangkal efek radikal bebas yang dapat merusak sel tubuh, membantu menurunkan berat badan karena timun dapat membantu untuk kenyang tahan lebih lama, menjaga kesehatan tulang karena mengandung Vitamin K dan juga kalsium, sampai mampu untuk menjaga kesehatan kulit. Nah, karena udah tahu dan paham kalau timun dan keputihan tidak ada hubungannya apalagi disebut sebagai pemicu, gak perlu khawatir lagi deh kalau makan timun!