Wow, Simak 3 Menu Takjil Buka Puasa Ramadhan Penggugah Selera Serta Cara Pembuatannya!

Wow, Simak 3 Menu Takjil Buka Puasa Ramadhan Penggugah Selera Serta Cara Pembuatannya!

Gaya Hidup 772

Buka puasa identik dengan ragam menu yang menggugah selera. Mulai dari yang manis, asin hingga pedas. Indonesia terkenal dengan kulinernya yang lezat sehingga tak heran menu buka puasa pun menjadi bervariasi.

Shop with Me

Jepitan Rambut Imut
IDR 50.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Kaos Salur
IDR 119.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Decant MYKONOS Berry Caramel Pancake
IDR 6.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Sepatu Wanita Sneakers Sidney Roulfine S15 Korean Style
IDR 40.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Apa saja menu buka puasa ramadhan penggugah selera?

Kolak Pisang

Kolak pisang biasanya disukai masyarakat karena rasanya yang manis. Pisang sendiri memiliki khasiat yang bagus untuk metabolisme tubuh sehingga baik dikonsumsi untuk berbuka puasa. Tidak hanya itu saja, konsumsi pisang juga meningkatkan mood seseorang. Cara pembuatan kolak pisang sangat mudah. Bahan-bahannya adalah pisang kepok 8 buah dipotong kecil-kecil, gula aren 150 gram, santan 700 ml, daun pandan 1 lembar, air 200 ml, gula pasir 70 gra dan garam 1 sendok teh. Mulanya gula aren  direbus, kemudian masukkan daun pandan dan sedikit garam.  Setelah mendidih pisang kepok dimasukkan hingga warnanya kecoklatan, dan setelahnya masukkan santan dan gula pasir sambil diaduk hingga pisang matang. Usahakan santan tidak sampai pecah. Setelah sudah matang, segera diangkat. Kolak pisang manis penggugah selera buka puasa Ramadhan siap disajikan.

Susu Kurma

Kurma memiliki kandungan gula alami dan serat yang tinggi untuk menghasilkan energi. Kurma baik sekali untuk dikonsumsi setelah berbuka puasa. Kandungan kurma yang manis, kaya akam vitamin cocok digabungkan dengan  susu yang mengandung kalsium tinggi. Susu kurma ini membuat tubuh menjadi bugar. Untuk pembuatan susu kurma biasanya menggunakan 7 kurma yang dicampur dengan 500 ml susu dan ditambah 4 sendok makan madu. Sebelumnya biji kurma dihilangkan dulu sehingga tersisa kulitnya kemudian diblender bersama susu dan madu. Susu kurma pun siap disajikan.

Serabi Solo

Serabi ini disebut juga dengan serabi Notosuman. Rasanya enak dan lezat. Terkadang dimasak di atas arang yang menggunakan wajan berukuran kecil. Serabi solo bisa ditambahkan topping beraneka rasa sehingga menambah cita rasa. Cara pembuatannya sangat mudah yaitu 500 ml santan kental, 1 lembar daun pandan, 50 gram gula pasir dan 200 gram tepung beras, 1 butir telur, 1 sendok ragi. Santan kental dan daun pandan direbus di panci. Kemudian apabila sudah mendidih dicampur dengan tepung beras yang ditaruh di mamgkok. Semua dicampur, setelah itu dimasukkan ke cetakan serabi solo atau wajan. Untuk lebih menarik, serabi bisa ditambah dengan topping yang beraneka rasa seperti meises dan lainnya.

Lezat bukan ladies?

Oleh: Sahabat Pena Newfemme, Niken Sari

Komentar

User NewFemme

Fayyadh Faradibba

08 Apr, 2022 07:49

Maasyaallah terimakasih newfemme sdh menginspirasi menu ta'jil yg simple, sbgai irt terkadang urusan perdapuran suka bingung bsk menu apa ya, dg ada nya artikel ini sngt bermanfaat...