Buah yang Baik untuk Menjaga Imun Tubuh

Buah yang Baik untuk Menjaga Imun Tubuh

Kesehatan 570

Tentu saja menjaga kesehatan dan pola hidup adalah hal yang harus dilakukan oleh semua orang, terutama dalam masa pandemi COVID-19 seperti ini. Berbagai cara seperti rutin berolahraga, menjaga pola tidur hingga menjaga asupan yang dikonsumsi adalah hal yang wajib untuk dilakukan oleh semua orang.
Menjaga asupan yang kita konsumsi bisa dilakukan dengan banyak cara, salah satunya adalah rutin mengkonsumsi buah-buahan. Beberapa buah dipercaya dapat meningkatkan imunitas tubuh jika dikonsumsi secara rutin.
Kali ini Newfemme akan membahas beberapa buah yang baik untuk menjaga imun tubuh. Berikut ini adalah ulasannya:

1. Pepaya

Pepaya adalah salah satu buah yang kaya akan vitamin C, dalam satu buah pepaya ukuran sedang bahkan sudah bisa mendapatkan asupan vitamin C harian bagi tubuh.
Buah ini juga memiliki enzim pencernaan yang bernama papain, enzim ini memiliki efek antiinflamasi. Bahkan dalam satu buah pepaya mengandung kalium, magnesium, dan folat. Semua kandungan itu sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

2. Jeruk

Jeruk juga merupakan salah satu buah yang kaya akan vitamin C. Banyak orang yang mengkonsumsi makanan tinggi vitamin C setelah flu, karena vitamin C dianggap dapat membangun sistem kekebalan tubuh. Vitamin C dipercaya dapat meningkatkan produksi sel darah putih, sel darah putih dipercaya dapat menjadi kunci untuk melawan infeksi. Pada dasarnya semua jenis jeruk memiliki kandungan vitamin C yang tinggi.
Pada dasarnya tubuh memerlukan asupan vitamin C setiap harinya. Biasanya seorang wanita membutuhkan 75 miligram dan seorang pria membutuhkan 90 miligram vitamin C setiap harinya.

3. Semangka

Semangka dipercaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Pada satu porsi semangka mengandung 270 miligram potasium, vitamin A dan vitamin C. Buah ini juga memiliki kalori yang sedikit, yaitu 80 kalori. Selain itu, semangka juga mengandung kandungan vitamin B6 dan glutathione. Pada dasarnya, tubuh membutuhkan semua kandungan yang ada pada semangka.
Selain itu, buah ini juga dapat dinikmati dengan berbagai cara. Mengkonsumsi semangka menjadi salad buah adalah salah satu cara yang cukup kreatif untuk mengkonsumsi semangka.

4. Delima

Menurut penelitian, kandungan yang ada pada delima dipercaya dapat menghambat beberapa bakteri berbahaya bagi tubuh dan berbagai organisme berbahaya lainnya. Bahkan buah delima juga dipercaya dapat menghambat bakteri yang buruk untuk kesehatan tubuh.
Ekstrak buah delima juga memiliki khasiat untuk menjadi anti virus melawan flu, herpes dan virus lainnya. Selain itu, ada bukti bahwa ekstrak buah delima juga meningkatkan pertumbuhan flora usus yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

5. Kiwi

Kiwi juga secara alami memiliki banyak nutrisi penting seperti folat, kalium, vitamin K, dan vitamin C yang baik untuk meningkatkan sel darah putih untuk melawan infeksi. 
Sementara itu kandungan nutrisi pada kiwi juga dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat dan bekerja lebih baik.

Itu dia beberapa buah yang baik untuk menjaga imun tubuh.
Terima kasih, semoga membantu.