Lipstik Arab yang Katanya Ajaib Ternyata Bikin Bibir Jadi Gelap?

Lipstik Arab yang Katanya Ajaib Ternyata Bikin Bibir Jadi Gelap?

Kecantikan 2423

Awalnya kosmetik ini terkenal karena dijadikan buah tangan dari kerabat yang baru pulang dari menunaikan ibadah Haji atau Umrahnya, kemudian terkenal di pasaran. Yap! Dia adalah lipstik Arab! Walau aslinya, lipstik ini berasal dari Taiwan, loh! Sama seperti produk kosmetik lainnya, lipstik ini diimpor ke berbagai negara termasuk negara-negara di Timur Tengah sana. Lantas kenapa lebih terkenal dengan lipstik Arab ketimbang dengan nama negara aslinya? Itu karena lipstik ini di Indonesia terkenal sebagai oleh-oleh dari orang yang pulang setelah ibadah Haji dan Umrah. Beberapa orang juga menyebut ini dengan lipstik Hare sesuai yang tertulis pada kotak atau dus kemasannya.

Shop with Me

Tas Selempang Wanita Inara / Tas Bahu Wanita Kekinian
IDR 32.500
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Coffe Latte with others flavor
IDR 21.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Sendok
IDR 3.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
DVINE COLLAGEN
IDR 980.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Punya keunikan pada caranya memberikan warna di bibir, lipstik Arab ini sempat terkenal loh! Itu karena dari usut punya usut, beredar bahwa mekanisme lipstik ini terbilang magic. Kenapa? Karena lipstik ini tidak langsung memberikan warna pada bibir pengguna. Justru, bibir akan semakin merona jika sudah didiamkan beberapa lama. Kenapa bisa begitu? Kabarnya, lipstik ini mengandung pewarna yang bereaksi sesuai dengan keseimbangan pH dan suhu tubuh yang menggunakannya. Makanya lipstik ini dapat berubah. Ada pula yang mengatakan ini akibat dari proses oksidasi zat pada lipstik.

Selain itu, beberapa kalangan memakai lipstik Arab ini sebagai pelembab karena memang teksturnya moist. Beberapa orang juga menyukai lipstik ini karena tahan lama dan awet walau dibawa makan, minum atau terkena air. Apalagi lipstik ini dibandrol dengan harga yang terlampau murah untuk kualitas yang disajikan! Harganya sekitar tujuh sampai sepulih ribu rupiah perbuah. Murah banget kan? Jika mempertanyakan bahaya atau tidaknya karena curiga dengan harga yang murah tapi klaim yang sangat menggiurkan tersebut, lipstik ini ternyata sudah terdaftar di BPOM dengan nomor registrasi NA47161301704. Atau kamu bisa cek di website resmi BPOM dengan mencantumkan nomor registrasi tersebut. Bisa juga dengan mengetik Lipstik Hare sebagai nama yang terdaftar.

 

Namun, beberapa orang memberikan testimoni bahwa setelah menggunakan lipstik ini beberapa waktu, warna bibir mereka menjadi sedikit lebih gelap dari warna awalnya. Ada yang tiba-tiba menjadi skeptis, apakah lipstik arab yang sulit hilang ini menyebabkan bibir menjadi gelap, atau kandungannya yang masih misteri karena tidak tercantum pada kemasan? Tapi yang jelas, lipstik Arab yang asli tidak memiliki kandungan yang berbahaya karena lipstik tersebut terbuat dari bees wax, carnauba wax, ceresine wax, castor oil, paraffin wax, propyl paraben, 2-ethyl hexyl palmitate, parfum, dan pigmen.

 

Jadi yang dapat disimpulkan sementara adalah, bukan kandungan dari lipstik yang menyebabkan bibir menjadi gelap. Bisa jadi itu dikarenakan pengguna lipstik ini merasa kesulitan untuk membersihkannya karena lipstik Arab ini termasuk golongan kosmetik yang sulit untuk dibersihkan. Akibatnya, sisa zat-zat dari lipstik masih menempel pada bibir. Entah disadari atau pasrah karena memang sulit untuk dibersihkan. Ada baiknya jika kamu ingin mencoba lipstik ini, bersihkan dengan pembersih wajah dan kapas secara berulang untuk benar-benar memastikan tidak ada lagi sisa lipatik yang menempel pada bibir. Pasalnya, lipstik ini memang tidak terlihat wujudnya ketika sudah menempel di bibir, tidak seperti lipstik yang lain.