Mengenal Linea Nigra: Garis Hitam di Perut Saat Hamil

Mengenal Linea Nigra: Garis Hitam di Perut Saat Hamil

Kesehatan 627

Kehamilan memang menyebabkan banyak perubahan pada tubuh wanita. Pernahkah Ladies mengalami munculnya garis hitam di perut saat hamil atau melihat garis vertikal pada seseorang yang sedang hamil? Apa yang Ladies lihat itu adalah linea nigra. Penasaran tidak, kenapa garis hitam tersebut bisa muncul? Apakah merupakan suatu tanda bahaya? Ketahui selengkapnya dalam penjelasan artikel ini.

Shop with Me

Slingbag W 62
IDR 99.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
1 Lusin Bedong T1 90 x 72 cm / Selimut Bayi Katun Flanel isi 12 pc
IDR 82.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Gluta drink
IDR 300.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Sweetshirt dress by H&M
IDR 200.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Apa itu Linea Nigra?

Garis hitam vertikal di perut yang muncul saat kehamilan disebut dengan linea nigra. Letaknya berada melewati pusar dan memanjang. Setiap wanita hamil umumnya akan memiliki garis hitam di perut, terutama ketika sudah terjadi peningkatan hormon kehamilan. Garisnya akan terlihat kira-kira pada trimester kedua (5 bulan atau 20 minggu). 

Pada awalnya, garis ini akan berwarna putih (linea alba), namun ketika kehamilan semakin tua, warnanya semakin gelap dan terlihat lebih jelas. Garis hitam tersebut tidak bertahan selamanya, melainkan akan menghilang secara perlahan setelah melahirkan, ketika hormon kehamilan perlahan menurun jumlahnya. Intensitasnya juga bisa berbeda dari kehamilan satu dengan kehamilan selanjutnya.

Setiap ibu hamil mayoritas akan memiliki garis hitam tersebut, namun intensitasnya tergantung dari warna kulit. Bagi mereka yang memiliki warna kulit lebih gelap, maka garis hitam akan semakin terlihat, begitu juga sebaliknya, semakin terang kulit maka semakin muda warnanya.. Hal ini disebabkan karena kulit gelap memiliki pigmen yang lebih banyak. Karakteristik linea nigra adalah sebagai berikut:

  • Memiliki lebar ¼ inci - ½ inci (0,63-1,27 cm) dan lebarnya konsisten

  • Membentang dari tulang kemaluan hingga pusar (secara vertikal)

  • Warnanya lebih gelap dari warna kulit (cokelat atau hitam muda)

Penyebab

Umumnya selama kehamilan, ada beberapa area tubuh yang  mengalami perubahan warna. Contohnya muncul bercak gelap di wajah, luka semakin terlihat, atau puting yang semakin menggelap. Perubahan warna tersebut terjadi karena peningkatan hormon estrogen dan progesteron. Kedua hormon tersebut merangsang sel-sel melanosit yang bertugas untuk menghasilkan lebih banyak melanin. 

Ketika melanin bertambah banyak, maka kulit akan semakin menggelap. Maka dari itu, garis hitam di perut akan semakin terlihat di tengah perut melewati pusar secara vertikal dan mengarah ke kemaluan. Dalam beberapa kasus, panjangnya juga bisa mencapai payudara. Linea nigra tidak dapat dicegah ya Ladies. Garis hitam tersebut tidak berbahaya dan tidak memerlukan perawatan medis.

Munculnya garis hitam di perut disebabkan oleh peningkatan kadar hormon

Apakah Linea Nigra Menghilang Setelah Melahirkan?

Selama kehamilan, jangan mempermasalahkan munculnya garis hitam tersebut, karena itu akan menghilang secara perlahan setelah melahirkan. Setelah bayi lahir, linea nigra akan memudar. Namun memang bagi beberapa orang, garis hitam tersebut mungkin tidak akan hilang sepenuhnya dan akan muncul kembali di kehamilan selanjutnya dengan intensitas yang berbeda pula.

Jika mempermasalahkan tidak hilangnya garis hitam tersebut setelah melahirkan, konsultasikan kepada dokter terlebih dahulu kepada dokter. Menggunakan sunscreen dapat bermanfaat untuk menghindari paparan sinar UV yang bisa menyebabkan garis hitam semakin menggelap. Yang penting, jangan gunakan krim pemutih apapun selama kehamilan atau menyusui karena bisa membahayakan bayi.

Garis hitam akan menghilang perlahan setelah melahirkan

Itulah penjelasan mengenai linea nigra, alias garis hitam di perut yang sering ditemui saat hamil, dan terjadi karena adanya peningkatan hormon. Tenang saja, garis tersebut tidak berbahaya dan akan memudar setelah bayi lahir ketika kadar hormon kembali ke tingkat normal. Tertarik dengan artikel seputar kehamilan lainnya? Langsung saja telusuri artikel dengan topik kehamilan hanya di Newfemme!