Hati-hati, Kegiatan Ini Bisa Menyebabkan Mata Kering

Hati-hati, Kegiatan Ini Bisa Menyebabkan Mata Kering

Kesehatan 402

Mata kering terjadi jika produksi satu atau lebih elemen pada selaput air mata di kornea jumlahnya kurang. Selaput air mata sendiri terdiri dari lapisan air, lendir, dan minyak yang bertugas untuk mempertahankan keseimbangan kelembaban pada bola mata. 

Shop with Me

Slingbag W 62
IDR 99.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
ALOHILOHI PAKET SET BRIGHTENING GLOWING BPOM
IDR 190.500
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
Handuk Grosir Murah Berkualitas (Ukuran 70x140)
IDR 85.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang
One set crinkle
IDR 99.000
Gratis Ongkir NewFemme
Beli Sekarang

Seseorang yang memiliki gangguan mata kering kronis, tidak akan asing dengan mata gatal dan berair. Selain menyebabkan ketidaknyamanan, kondisi mata kering juga bisa memberikan dampak jangka panjang pada kesehatan mata seseorang. Terdapat beberapa kegiatan harian yang sering tak disadari dapat memperburuk kondisi mata kering. 

Menggunakan Kipas Angin dan Air Conditioner (AC)

Aliran angin besar, dari sumber appaun, dapat menyebabkan mata menjadi kering. Oleh karena itu, ada baiknya untuk menghindari lingkungan atau tempat dimana terdapat angin yang langsung berhembus ke muka. Untuk mengurangi risiko iritasi mata, hindari juga tidur dalam keadaan kipas angin atau AC menyala.

Menggunakan Hair Dryer

Menggunakan hair dryer untuk mengeringkan rambut yang basah dapat berkontribusi menyebabkan kondisi mata kering. Udara kering dan hangat yang dihasilkan hair dryer dapat menyebabkan kelembaban pada mata menguap sehingga memperparah kondisi mata kering. 

Merokok

Kebiasaan merokok dapat berujung pada gangguan mata kering kronis. Hal ini disebabkan oleh asap rokok yang dapat menyebabkan iritasi pada mata dengan merusak lapisan pelindungnya. Selain itu, merokok juga telah terbukti memberi dampak buruk jangka panjang pada kesehatan mata, termasuk meningkatkan risiko katarak dan degenerasi makula. 

Merokok juga dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan lain, termasuk penyakit jantung

Menggunakan Komputer

Menggunakan gawai dan komputer dapat memperparah kondisi mata kering lewat berbagai cara. Seseorang secara alami akan lebih jarang berkedip ketika sedang menatap layar komputer. Berdasarkan berbagai sumber, menatap layar dapat mengurangi frekuensi berkedip hingga 50-60%, bahkan lebih. Jika tidak berkedip secara teratur, mata akan menjadi lebih kering dari sebelumnya.

Paparan sinar komputer juga dapat mempengaruhi penglihatan seseorang, menyebabkan ia lebih sering menyipitkan mata untuk membaca atau melihat objek yang ada di layar. Akibatnya, mata mungkin terasa lelah dan kering. 

Berada Dilingkungan Dengan Suhu Ekstrem

Suhu yang ekstrem, baik panas maupun dingin, memberikan dampak yang signifikan pada kondisi mata seseorang. Lingkungan dengan suhu yang sangat panas, terutama pada udara kering, dapat menyebabkan cairan pada mata menguap. Sedangkan lingkungan dengan suhu yang dingin dapat menyebabkan meibum, lapisan minyak luar selaput mata, menebal mengakibatkan cairan pelindung susah tersebar dengan baik.

Berkendara dengan Jendela Terbuka

Meskipun angin sepoi-sepoi terasa nyaman dan menyegarkan pada kulit, tapi tidak demikian yang dirasakan oleh mata. Selain membuat mata menjadi kering, berkendara dengan jendela yang terbuka juga dapat meningkatkan risiko adanya partikel atau debu kecil yang masuk ke dalam mata. 

Selain melindungi dari potensi benturan, penggunaan helm juga bisa menjaga kondisi mata

Selain sebagai dampak dari kondisi lingkungan yang kurang ideal, mata kering juga dapat diakibatkan oleh efek dari obat untuk tekanan darah tinggi, pil tidur, ataupun obat penenang anxiety. Beberapa gangguan kesehatan seperti diabetes, penyakit autoimun, dan herpes zoster juga dapat memicu terjadinya mata kering.

Meskipun penggunaan obat tetes mata dapat mengatasi mata kering dalam jangka pendek, akan tetapi cara terbaik untuk mencegah mata kering datang kembali adalah dengan memperbaiki akar masalahnya.

Baca artikel menarik lainnya hanya di Newfemme!